Raksasa Italia, AC Milan, baru-baru ini membuat heboh jagat media sosial Indonesia karena mengunggah foto sosok anomali yang tanda tangan kontrak dengan inisial J.
Apakah ini kode merekrut Jay Idzes? Terlihat di unggahan akun AC Milan di media sosial TikTok, tampak sosok anomali ‘Tung Tung Tung Sahur’ mengenakan jersey tim berjuluk Rossoneri itu dan tengah meneken kontrak. U
niknya, sosok anomali itu meneken kontrak dengan inisial J, yang membuat banyak pecinta sepak bola Tanah Air mengira bahwa tim yang juga berjuluk Il Diavolo Rosso itu akan mengontrak Jay Idzes. Bukan tanpa alasan jika unggahan itu disebut sebagai kode AC Milan akan merekrut Jay Idzes.
Selain karena inisial J, sosok anomali yang digunakan dalam unggahannya identik dengan Indonesia. Selain kode dengan anomali ‘Tung Tung Tung Sahur’ itu, netizen Indonesia sebelumnya juga sudah mencium gelagat AC Milan merekrut Jay Idzes.
Salah satunya lewat cuplikan video duel antara Theo Hernandez dengan kapten Timnas Indonesia itu di laga Venezia vs AC Milan di pekan ke-34 Serie A Liga Italia 2024/2025, Minggu (27/4) lalu. Dengan kode-kode tersebut, apakah benar AC Milan akan merekrut Jay Idzes pada bursa transfer musim panas 2025 mendatang?
Bakal Gabung AC Milan?
Jay Idzes sendiri santer diberitakan akan hengkang dari Venezia pada akhir musim ini, terlebih jika tim yang dibelanya itu terdegradasi ke Serie B. Rumor Jay Idzes hengkang pun cukup berhembus kencang seiring adanya ketertarikan dari klub-klub Serie A Liga Italia terhadapnya dalam beberapa bulan terakhir.
Dari sekian banyak klub Serie A yang ada, AC Milan menjadi salah satu tim yang disebut-sebut tertarik mendatangkan bek berusia 24 tahun itu. Hanya saja rumor AC Milan akan merekrutnya tak bertahan lama dan langsung mereda, usai rival sekotanya, Inter Milan, menjadi dilaporkan menjadi tim terdepan yang mengamankan jasa Jay Idzes.
Hal ini terlihat dari adanya kontak antara agen Jay Idzes, Bilal Achenteh, dengan Inter Milan dalam beberapa bulan terakhir. "Kami sedang membangun kontak. Tetapi saya juga membangun kontak dengan klub lain. Tidak hanya Inter Milan dan Atalanta," kata Bilal Achenteh.
Tak hanya sudah menjalin kontak dengan sang agen, Inter Milan juga mengirimkan Scout untuk menonton aksi Jay Idzes secara langsung. Selain Inter Milan yang tertarik mendatangkan Jay Idzes, ada pula klub Serie A lainnya, yakni Torino, yang telah lama mengincar eks bek Go Ahead Eagles itu.
Bahkan, tim berjuluk Il Toro itu sempat mengirimkan Direktur Olahraga-nya, Davide Vagnati, secara langsung untuk menyaksikan aksi Jay Idzes di laga Empoli vs Venezia. Dengan rumor-rumor yang beredar belakangan ini, maka ada kemungkinan Jay Idzes akan bergabung salah satu dari Inter Milan atau Torino di musim panas nanti.
Potensi Jay Idzes berlabuh di klub baru pun cukup besar, mengingat Venezia saat ini berada di ambang degradasi usai tertahan di peringkat ke-18 Serie A 2024/2025.